Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Minggu, 9 September 2012, FORSIL (Forum Silaturahmi)
kabupaten OKI Mengadakan acara TARBIYAH GENERASI ISLAM (TIGER) yang dilaksanakan di SMP IT BINA INSANI . Acara
tersebut dihadiri oleh seluruh SMA di Kabupaten. OKI. Tak mau ketinggalan,
Rohis GAUL bersama siswa-siswi SMA Negeri 3 Unggulan Kayuagung ikut meriahkan
acara tersebut.
Dalam kegiatan tersebut, untuk pertama kalinya Rohis dan
siswa-siswi GAUL kelas sepuluh dapat ikut berpatisipasi aktif dalam kegiatan
keagamaan di luar sekolah.
Contohnya saja, salah satu anak baru Rohis GAUL (Taufik
Hidayat) sudah berani menjadi anggota Forsil bahkan mencalonkan diri menjadi
ketua Forsil tahun depan.
Rohis bersama siswa lainya berangkat pada pukul 07:30 dengan
kendaraan biasanya yaitu Mobil Butut (Angkot nan berguna) yang kali ini dipandu
khusus oleh Mang Anen. Dengan Turbo dan NOS yang telah dikerahkan oleh mobil
butut Mang Anen akhirnya kami sampai dengan sangat cepat dan tepat waktu. Tapi
sayangnya acara yang seharusnya dilaksanakan pada pukul 08:00 WIB ini karena
terdapat ada kesalahan yang terjadi, sehingga acara dimulai pada pukul 09:30
(walau molor 1,5 jam Rohis tetap semangat Cuy). Ketua FORSIL kab. OKI, Arif
Wibowo menyampaikan minta maaf yang sebesar-besarnya kepada para siswa SMA yang
telah hadir atas keterlambatan ini.
Para siswa SMA yang datang pada acara ini berasal dari berbagai SMA
yang ada di kabupaten OKI, seperti SMAN GAUL, SMA IT BINA INSANI, SMA YPBI
NEGERI 4, SMA N 1 Kayuagung dan masih banyak lagi yang jumlahnya kira-kira 150
orang. Acara ini mendapat apresiasi yang sangat besar dari kalangan kakak2 GMC
dan Mahasiswa, sehingga pihak panitia dapat mendatangkan pemateri khusus yaitu
Presma UNSRI kak DAUD ZEN. Ia memberikan materi tentang “Bagaimana Manajemen
Organisasi Yang Baik”. Selain itu beliau juga memberikan materi seputar
organisasi, contohnya mengenai pembagian tugas yang baik dan bagaimana membuat
stuktur organisasi yang kokoh..
Dengan begitu Rohis Gaul dapat lebih mengetahui dan memupuk
pengetahuan mengenai manajemen organisasi. Sehingga untuk kedepannya Rohis Gaul
dapat menjadi organisasi yang lebih unggul dari sebelumnya. “kegiatan ini
membuat saya dapat lebih memahami manajemen organisasi khususnya mengenai
struktur dan pembagian tugas dalam organisasi” ungkap Yogi yang merupakan salah
seorang pengurus terajin Rohis Gaul.
Acara ini berlangsung sampai pukul 12:00 Siang. Setelah
itu kami semua pun shalat Zuhur berjamaah di Masjid SMP IT BINA INSANI.
Tidak mau kehilangan waktu, setelah zhuhur para kakak2
Rohis dan Forsil pun sempat berdiskusi bersama kak DAUD walau sambil berjalan
kaki. Setelah jarum jam menunjukkan jam satu siang, pak Anen datang bersama BMW
nya menjemput.
11 September 2012
24 Syawal 1433
|
Tim Kreatif : Akhsan,
Aiken, n Taufik
|
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.
0 komentar:
Posting Komentar
1. Jika Anda ingin berkomentar dengan menggunakan Account E-Mail Anda, silahkan pilih Profile E-Mail
2. Jika Anda ingin berkomentar dengan menggunakan Nama dan URL Anda, silahkan pilih Name/URL
3. Jika Anda ingin berkomentar tanpa diketahui nama Anda, silahkan pilih Anonymous